Belajar Delphi : Simulasi Saklar Lampu
Hari ini saya belajar delphi lagi. Yups, pemahaman saya dalam dunia Delphi baru kelas menengah kebawah sih. Maksudnya gak mahir, tapi juga gak bodo bodo amat :)
Tapi dengan begini saya bisa menularkan apa yang saya pelajari hari ini.
yah saya berharap tulisan ini bermanfaat bagi sesama newbi delphi, dan barangkali aja ada master delphi yang mau mengoreksi atau memberi saran terhadap tulisan ini :)
Jadi langsung aja ke materi yah
- Buka program delphi (disini saya menggunakan Delphi XE2)
- Pilih File - New - VCL Forms Application
- Selanjutnya akan tampil kotak dialog Form1
- Pada bagian Tool Palette, Klik Standar dan pilih TButton
- Klik form1, Pada bagian Object Inspector, Pilih Properties, pada bagian Name ganti dengan FormSaklar
- Klik Button1, Pada bagian Object Inspector, Pilih Properties, pada bagian Name ganti dengan ButtonSaklar
- Klik Button2, Pada bagian Object Inspector, Pilih Properties, pada bagian Name ganti dengan ButtonKeluar
- Klik 2 kali pada buttonsaklar dan ketikkan coding dibawah ini
begin
if ButtonSaklar.Caption = 'Hidupkan Lampu' then
begin
ButtonSaklar.Caption := 'Matikan Lampu';
FormSaklar.Color := clfuchsia;
end
else
begin
ButtonSaklar.Caption := 'Hidupkan Lampu';
FormSaklar.Color := clBlack;
end
end;
(untuk pemilihan warna sesuaikan dengan selera, kalo gak tau coding warna nya tinggal googling aja :)
9. Klik 2 kali pada buttonkeluar dan ketikkan coding dibawah ini
procedure TFormSaklar.ButtonKeluarClick(Sender: TObject);
begin
FormSaklar.Close;
end;
10. Jalankan program dengan memilih Run atau menekan F9
11. Selesai :)
Tampilan Sebelum di Run
Tampilan saat di Run
Selamat mencoba :)
0 komentar:
Posting Komentar